12 Agustus 2010

Lue Kering Ny. Liem

Siapa yang ga kenal Ny. Liem, yang kue-kuenya terkenal dari zaman saya maih kecil dulu. Buku ini berisi 27 macam resep kue kering modern. Antara lain sceeshire cookies, salted pumpkin milano, orange almond stick cookies, modena prawn cookies dan lain-lain. 

Menurut pendapat saya, buku ini cukup berat buat pemula. Banyak jenis bahan yang terdengar aneh dan nggak ada penjelasan apa yang dimaksud dengan bahan-bahan 'aneh' tersebut. Contohnya nih, cayenne papper, tepung rex milano, dll. Cukup bingung kalo ga tau kenampakan bahannya seperti apa. semakin bingung karena juga nggak ada penjelasan bahan pengganti seandainya bahan-bahan ini nggak ada. Buat yang lokasi tempat tinggalnya banyak toko bahan kue mungkin bisa nanya2 di toko bahan kue apa yang dimaksud dengn istilah2 itu, apa penggantinya, fungsinya (kalau penjual dan petugas tokonya ramah lho ya...) tapi  buat yang tinggal di daerah terpencil, agak gelagapn juga kali ya. Tapi buat menambah pengetahuan seru juga, soalnya banyak jenis-jenis kue yang asing dan kebayang rasanya yang beda sama jenis kue-kue kering yang kita kenal selama ini. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar